Monday, March 25, 2013

Selesai "Tukang Bubur Naik Haji", Citra Kirana Akan Memberangkatkan Keluarga Umrah



SETAHUN terakhir bintang Citra Kirana bersinar terang.
Keberhasilan Ciki, sapaannya, menjadi nomine Panasonic Gobel Awards (PGA) tidak lepas dari lakonnya sebagai Rumanah di sinetron Tukang Bubur Naik Haji (TBNH) yang hingga saat ini hampir menyentuh angka 500 episode.

TBNH bukan sinetron terlama Ciki, sapaannya. Sebelumnya, Putri Yang Ditukar (PYD) 676 episode. Tiap hari syuting, tanpa mengenal waktu, nyaris tidak ada waktu yang tersisa buat Ciki untuk berkumpul bareng keluarga dan teman-temannya. Kalaupun ada waktu senggang, Ciki lebih senang di rumah sambil menonton televisi, main dengan kucing, dan istirahat.

"Dibilang lelah, iya juga. Tiap hari pulang malam, esoknya begitu lagi. Titik jenuhnya ada juga. Apalagi habis PYD, langsung aku sambung dengan TBNH," bilang Ciki.

Ciki yakin, suatu hari nanti akan ada waktu buat kumpul bersama keluarga dan teman-teman. "Ya sudah, memang pekerjaanku kayak begini, kok. Toh, aku bisa jadi seperti sekarang karena (pekerjaan) ini. Aku punya apapun juga dari sini. Enggak pernah terlintas di pikiranku untuk berhenti (syuting) atau besok mau liburan. Keluargaku juga pengertian. Kalau aku enggak liburan, mereka enggak liburan. Benar-benar solider mereka. Aku bilang pada mereka, nanti selesai sinetron, kita jalan-jalan, ya," Ciki bersyukur.

Kerja terus tidak pernah putus, tujuan Ciki hanyalah ingin membahagiakan keluarga. "Aku pengin banget mengajak keluargaku umrah dari hasilku sendiri. Rencananya, sih selesai TBNH."

Ciki cerminan anak yang berbakti pada orang tua. Niatnya memberangkatkan keluarga umrah dari kantongnya sendiri, dengan uang hasil keringatnya, cita-cita yang mulia. "Sudah lama aku ingin memberangkatkan keluarga umrah. Kenapa umrah, bukan haji sekalian? Persiapan dulu, pelan-pelan mengumpulkan uang. Umrah dulu, baru nanti haji," ungkap model klip lagu "Jalan Terbaik" dan "Cinta Tak Bertuan" milik Seventeen dan "Sang Mantan"-nya Nidji.

Kebahagiaan keluarga adalah yang utama. Apa pun yang Ciki kerjakan, hasil akhirnya pun demi kebahagiaan keluarga. Ia tidak pernah mengabaikan segala nasihat orang tua. "Apa pun yang aku lakukan, apa pun yang aku kerjakan, yang selalu aku ingat adalah keluarga. Aku dekat banget sama keluarga," akunya.

Bertanggung jawab kepada keluarga, bukan berarti Ciki menjadi tulang punggung keluarga. Ayah Ciki hingga saat ini masih bekerja. Tiga kakaknya juga sudah bekerja. "Tetap, walau bukan tulang punggung keluarga, aku kerja demi keluarga," tegasnya.

Honor syuting, Ciki mengaku menyerahkan semuanya kepada keluarga. "Aku dari dulu enggak pernah memikirkan kapan honor turun, berapa honorku. Semua Mama yang mengurus. Aku percaya sama Mama. Kalau ada sesuatu yang aku inginkan, Mama langsung kasih," kata Ciki.

Semenjak Ciki menjadi aktris eksklusif SinemArt, tidak hanya popularitasnya saja yang meningkat, penghasilannya pun meningkat. Menurut seorang sumber, Ciki bahkan aktris termahal setelah Nikita Willy, Asmirandah, dan Naysilla Mirdad.

Penghasilan Ciki diperkirakan mencapai 15 juta rupiah per episode. Ciki bersyukur honornya mengalami kenaikan yang signifikan dari satu sinetron ke sinetron lain. "Pasti naik tiap judul. Berapa, tergantung pada kontrak dan negosiasi, sih," cetusnya. Untuk investasi jangka panjang, Ciki menginvestasikan uangnya dalam bentuk rumah kontrakan di Bandung. Hal itu dilakukannya sejak tahun lalu. "Sampai sekarang sudah 15 pintu. Lumayanlah," sebut Ciki dengan semringah.

Tujuan Ciki berinvestasi, selalu untuk keluarga dan juga masa depannya. "Aku, kan enggak selamanya, enggak sampai tua di dunia begini (hiburan). Selagi aku masih disukai orang-orang dan sinetron lancar terus, aku pengin memanfaatkan hasilnya untuk hal berguna. Setidaknya di masa tua nanti, aku enggak bingung. Mama juga enggak bingung," jelasnya.

Sebetulnya, Ciki memiliki rencana untuk berbisnis kuliner. Namun keinginannya itu baru akan diwujudkan selesai bangun rumah. "Aku pengin banget punya restoran. Kebetulan kakakku juga punya bisnis. Rencananya aku pengin banget join bareng dia. Susahnya, memilih tempat dan jenis makanannya," terangnya.

Sumber: tabloidbintang.com


No comments:

Post a Comment